Pada tanggal 19 - 22 Oktober 2010 aku dan teman-teman satu angkatan melakukan observasi di SDN Mentas 02 Pagi. Kami sebagai mahasiswa jurusan pendidikan yang notabene sebagai calon guru, telah mendapatkan bekal untuk nantinya kami terjun ke masyarakat (sekolah). Bayak sekali pelajaran yang kami dapatkan di sana, karena waktu itu kami bisa merasakan keberadaan kami disana sebagai pengamat bukan lagi sebagai siswa. Dalam satu kelompok, waktu itu terdiri dari 7 orang. Selama kami disana kami mendapat bimbingan dari Bapak Subur, SPd.
Adapun hal-hal yang telah kami dapatkan di sana adalah sbb:
Temuan dari siswa
Sesuai dengan observasi kami, situasi kelas pada saat pelajaran sedang berlangsung adalah tertib. Sebagian besar siswa mendengarkan penjelasan guru dengan seksama dan mengerjakan tugasnya dengan baik. Tapi ada juga sebagian siswa yang belum bisa mengikuti pelajaran dengan baik. Meskipun demikian, pelajaran yang sedang berlangsung tidak tertanggu. Karena mereka hanya melakukan tindakan- tindakan yang bersifat bercanda.
Temuan di luar kelas
Kami tidak hanya mengobservasi para siswa hanya di dalam kelas, tetapi juga di luar kelas. Seperti pada saat pelajaran olahraga, ekstra kurikuler pramuka, dan juga pada waktu istirahat. Pada saat olah raga, siswa tampak antusias dan aktif dalam mengikuti pelajaran tersebut. Mereka melakukan dan mengikuti semua instruksi guru dengan baik. Sedangkan pada saat pramuka, banyak dari siswa yang kurang memperhatikan guru di depan pada saat senam berlangsung, terutama siswa yang barisanya terletak di bagian belekang. Mereka berbicara kepada teman yang ada di sebelahnya dan juga sering ditegur oleh beberapa guru yang berada di belakang barisan. Tetapi siswa yang berada di barisan depan bersemangat dan tidak terganggu oleh teman yang ada di belakang. Saat jam istiraht tiba, siswa keluar dari kelas. Mereka diberi waktu istirahat selama 15 menit untuk membeli makanan atau minuman. Karena waktu yang singkat tadi, mereka memanfaatkan dengan waktu tersebut dengan sebaik-baiknya. Ada juga sebagian dari siswa yang membawa bekal dari rumah.
Temuan dari Observasi Lingkungan Sekolah
Secara umum, SD Menteng Atas 02 mempunyai lingkungan yang mendukung untuk berlangsungnya KBM. Penataan lingkungan sekolah, seperti kantin, parkir dan penjual makanan kecil sudah diatur sedemikian rupa sehingga tidak mengganggu proses KBM. Pembagian ruangan juga suddah disesuaikan dengan jumlah siswa. Sebagai contoh, kelas 2 dijadwalkan untuk masuk pukul 09.30 setiap harinya karena bergantian ruang kelas dengan kelas 1. Cara ini dilakukan untuk menghindari tabrakan jadwal.
Semoga pengalaman itu akan menjadikanku sebagai guru yang baik buat murid-muridku kelak. amien
0 comments:
Posting Komentar